Friday, May 4, 2012

Awas ! Rujak Berbahan Pengawet

Image: http://www.108jakarta.com/pictures/headline.jpg/jakarta/769/?ax=1

108Jakarta.com, Kebon Jeruk - Siapa yang tak tergiur dengan warna buah yang cerah. Anda harus mewaspadainya, karena buah yang biasanya dijual dalam bentuk rujak ini dicurigai mengandung bahan pengawet.

Dr Rachmad Sentika, dokter spesialis anak yang juga anggota tim Ahli Komisi Perlindungan Anak Indonesia, menyatakan jajanan anak yang ditawarkan di depan sekolah belum bisa dikatakan menyehatkan.

"Rujak sekitar sekolah yang warnanya kuning dan merah coba dicuci nanti kuningnya akan hilang atau dipotong nanti akan keliatan perbedaannya dengan yang dibagian lain," ungkap Dr Rachmad Sentika saat kampanye Aku Bersih Aku Sehat Aku Hebat! yang diselenggarakan Tupperware di Jakarta.

Dia juga mengingatkan agar masyarakat mewaspadai bakso yang besar-besar karena bisa jadi isinya berisi zat tambahan dan perlu diwaspadai.

Ia menceritakan, pihaknya bersama BPOM, saat melakukan sidak ke SD di kabupaten Bandung, menemukan fakta 12,3 persen mengandung formalin, 10,2 persen mengandung metanil yelow, 10,9 persen mengandung rhodamin, B dan 56,7 persen mengandung boraks.

"Efek dari zat tersebut memang tidak akan terlihat pada waktu dekat, tapi jangka waktu yang lama akan muncul kerusakan pada ginjal dan gangguan tumbuh kembang anak, kurang kalsium, keropos, bisa menganggu proses pembentukan darah amemia dan menyebabkan kanker," paparnya. (ary)

SUMBER (http://www.108jakarta.com/jakarta/1970/01/01/769/Waduh..-Ada-Rujak-Berbahan-Pengawet)

waduh, semua makanan kayaknya sekarang gak aman, lama2 bisa jadi mummy hidup nih :capedes
Source :http://www.kaskus.us/showthread.php?t=14286621&goto=newpost

No comments:

Post a Comment